Program Non Reguler dan Non Gelar ITB
Ingin mengambil Program S2 di ITB, tetapi tidak punya cukup waktu dalam mengatur jadwal bekerja dan kuliah?
Berminat dalam mendalami beberapa mata kuliah yang membahas topik-topik up-to-date di ITB?
Ingin mengambil kuliah yang sesuai dengan jadwal kerja?
Tertarik untuk menabung mata kuliah, sebelum melanjut studi S2 secara resmi di ITB?
ITB kembali menyelenggarakan program Non Reguler dan Non Gelar (NRNG), bagi peserta yang ingin berkuliah dibeberapa mata kuliah jenjang S2, tanpa harus menjadi mahasiswa reguler ITB.
Yuk berkenalan lebih lanjut dengan program Non Reguler dan Non Gelar (NRNG) ITB, melalui kegiatan Webminar yang akan diselenggarakan pada :
Hari, Tanggal : Senin, 27 Desember 2021
Waktu : 19.30 WIB – selesai
Tempat : Webminar Zoom (https://s.id/WebinarNRNG-20211227)
Webminar ini terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya apa pun.Informasi lainnya mengenai program Non Reguler dan Non Gelar (NRNG), termasuk jadwal pelaksanaan program dan pendaftaran peserta program, dapat diperoleh di laman Non-Reguler
Direktorat Pendidikan ITB
Direktorat Pendidikan Non Reguler ITB
Penyambutan Mahasiswa Baru Program Doktor, Magister dan Profesi
Semester II Tahun Akademik 2022/2023
Read more..ITB selalu berkomitmen untuk menyelenggarakan penerimaan mahasiswa baru yang akuntabel dan transparan. Seluruh informasi terkait penerimaan mahasiswa baru ITB dapat diakses melalui laman https://admission.itb.ac.id serta melalui akun media sosial Instagram @admission.itb.
Read more..Program Studi Magister Administasi Bisnis, Sekolah Bisnis dan Manajemen ITB, menawarkan program Energy Management Executive MBA (ENEMBA) pada semester II tahun akademik 2022/2023. Program yang dilaksanakan di Kampus Jakarta ini didesain bagi para eksekutif di dunia bisnis, dengan pengalaman kerja minimum 3 tahun, terhitung sejak dinyatakan lulus dari pendidikan program sarjana.
Read more..